Senin, 29 Agustus 2011

Guardiola Waspadai City

ACEH MINUTES] Jakarta, Bermodal belanja besar-besaran, Manchester City kini membidik Liga Champions. Kualitas City jelas patut diwaspadai, meski mereka juga dituntut untuk terus memberi pembuktian di lapangan.

Sejumlah transfer yang melibatkan nama besar dilakukan City musim panas ini. Dua di antaranya adalah Sergio Aguero yang direkrut dari Atletico Madrid dan Samir Nasri dari Arsenal.

Sejauh ini adaptasi kedua pemain itu terbilang luar biasa. Aguero sudah memperlihatkan ketajaman sedangkan Nasri bahkan langsung membuat tiga assist dalam debutnya berseragam City ketika menang 5-1 atas Tottenham Hotspur, Minggu (28/8/2011).

Hal ini tidak luput dari pengamatan pelatih Barcelona Pep Guardiola, yang akan berusaha membawa timnya mempertahankan gelar juara di Liga Champions. City, nilainya, berpotensi menghadirkan ancaman serius untuk usaha tersebut.

"Jika Anda melihat para pemain dan manajernya (Roberto Mancini), mereka mampu melakukannya. Jika Anda melihat nama-nama ini, mereka luar biasa. Semuanya adalah pemain yang amat sangat top," puji Guardiola di Reuters.

Musim ini City akan tampil untuk kali pertama di Liga Champions. The Citizens diundi bersama Bayern Munich, Villarreal dan Napoli di Grup A.

"City adalah salah satu tim top di Eropa. Tapi Anda harus menanti dulu karena ini musim baru dimulai dan apapun bisa terjadi, tetapi mereka memang punya segalanya untuk bersaing," lugas Guardiola.(Detik.com)